Klaster Penelitian

 

Pada awal tahun 2021 secara resmi melalui SK Dekan No. SK-098/UN2.F6.D/HKP.02.04/2021 telah terbentuk 19 klaster riset dari 3 departemen yang ada di FEB UI. (Departemen Ilmu Ekonomi, Departemen Manajemen dan Departemen Akuntansi).

Klaster-klaster riset ini dibentuk dengan tujuan untuk pengembangan keilmuan, peningkatan kuantitas dan kualitas publikasi, peningkatan kolaborasi riset secara internal, nasional, maupun internasional dan mendorong pembinaan dosen untuk melakukan riset dan publikasi. Sejak tanggal dibentuknya, klaster-klaster riset ini telah berfungsi secara aktif dalam melakukan penelitian baik yang bersifat mandiri maupun berkolaborasi dengan pihak lain termasuk dengan universitas-universitas di luar negeri.

Berikut ini adalah nama-nama klaster yang ada di FEB UI beserta nama ketua, dan area riset yang menjadi fokus masing-masing klaster:      

No. Nama Klaster Ketua Departemen

1

Pemodelan Energi dan Analisis Ekonomi Regional(Energy Modeling and Regional Economic Analysis)

Dr. Djoni Hartono

Ilmu Ekonomi

2

Ekonomi dan Keuangan Islam(Islamic Economic and Finance)

Tika Arundina, Ph.D.

Ilmu Ekonomi

3

Ekonomi Perkotaan dan Transportasi(Urban and Transportation Economics)

Muhammad Halley Yudhistira, Ph.D.

Ilmu Ekonomi

4

Kebijakan Ekonomi dan Evaluasi Dampak(Economic Policy and Impact Evaluation)

Rus’an Nasrudin, Ph.D

Ilmu Ekonomi

5

Kemiskinan, Perlindungan Sosial dan Ekonomi Pembangunan(Poverty, Social Protection and Development Economics)

Teguh Dartanto, Ph.D.

Ilmu Ekonomi

6

Ekonomi Politik Pengendalian Tembakau di Indonesia(Political Economy of Tobacco Control in Indonesia)

Dr. Abdillah Ahsan

Ilmu Ekonomi

7

Ekonomi Publik Indonesia (Public Economics in Indonesia)

Vid Adrison, Ph.D

Ilmu Ekonomi

8

Ekonomi Kelembagaan dan Tata Kelola (Institutional Economics and Governance)

Yohanna M. L. Gultom, Ph.D

Ilmu Ekonomi

9

Perdagangan Internasional, Keuangan dan Ekonomi Moneter(International Trade, Finance, and Monetary Economics)

Sugiharso Safuan, Ph.D

Ilmu Ekonomi